Lihat Semua : infografis

Logo HALAL Negara Asia Tenggara 2023


Dipublikasikan pada one year ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Ananda Syaifullah /   View : 29.937


Indonesiabaik.id - Sembilan logo Halal yang digunakan resmi di sembilan negara Asia Tenggara. Dibandingkan dengan Brunei Darussalam, Kambodja, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam memiliki keunikan tersendiri.

Label Halal Indonesia

Negara lain didunia juga memiliki label halal dengan bentuk, warna dan ciri khas masing-masing, berikut daftar logo halal dari negara Asia Tenggara.

1. Brunei Darussalam

Logo Halal Brunei menggunakan warna ungu seperti warna logo halal terbaru Indonesia.
Warna ungu ini digunakan untuk warna kubah masjid yang digunakan sebagai warna gambar latarnya. Kemudian tulisan ‘halal’ dalam bahasa arab menggunakan warna putih

2. Singapura

Logo halal Singapura diterbitkan oleh Majelis Ugama Islam Singapura. Pada bagian belakang logo terdapat gambar bumi berwarna hijau muda. Tulisan ‘halal’ dalam bahasa arab menggunakan warna putih dengan background hitam

3. Malaysia

Logo halal Malaysia menggunakan warna hitam putih. Dengan kata ‘halal’ dalam bahasa Arab yang ditulis dengan warna hitam. Label logo berbentuk bulat seperti logo halal pada umumnya.

4. Thailand

Logo halal thailand juga menggunakan tulisan ‘halal’ dalam bahasa arab. Warna utama yang digunakan awalah warna hijau dengan elemen garis-garis pada bagian belakangnya

5. Kamboja

Tidak jauh berbeda dengan logo halal negara asia tenggara lainya, memiliki warna utama hijau berbentuk bulat dan tulisan ‘halal’ dalam bahasa arab.

6. Filipina

Secara umum logonya berbentuk bulat dengan elemen seperti matahari terbit berwarna gradasi orange kuning yang terletak dibagian belakang tulisan ‘halal’ yang ditulis dengan bahasa arab

7. Myanmar

Logo halal Myanmar memiliki latar warna hijau dengan tulisan halal dalam bahasa arab yang ditulis dengan warna putih

8. Vietnam

Logo Halal Vietnam menggunakan warna hijau dengan latar putih seperti penggunaan logo halal dinegara lain. Bentuk logo ini berbentuk lingkaran dengan tulisan ‘halal’ dalam bahasa arab.



Infografis Terkait