Lihat Semua : infografis
Indonesia Jadi Negara dengan Sistem E-Government Terbaik Ke-4 di ASEAN
Dipublikasikan pada 24 days ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : admin indonesiabaik / View : 430 |
Indonesiabaik.id - Dalam laporan terbaru UN E-Government Survey 2024, Indonesia berhasil mencatatkan prestasi gemilang dengan menduduki peringkat ke-4 sebagai negara dengan sistem e-government terbaik di kawasan ASEAN.
Capaian ini menunjukkan kemajuan pesat Indonesia dalam memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan layanan publik dan tata kelola pemerintahan.
Dengan skor 0.79, Indonesia berhasil naik 11 peringkat dibandingkan tahun 2022. Prestasi ini menempatkan Indonesia pada posisi ke-64 di tingkat Asia, bersaing dengan negara-negara dengan infrastruktur digital yang sudah maju.
Indeks E-Government Negara ASEAN
Singapura tercatat di posisi teratas di Asia Tenggara dengan skor EGDI sebesar 0,9691 poin. Skor EGDI Negeri Singa tercatat menduduki peringkat ke-3 dunia.
Kemudian, Thailand dan Malaysia menempati peringkat kedua dan ketiga di Asia Tenggara. Kedua negara tersebut memiliki skor EGDI masing-masing sebesar 0,8351 poin dan 0,8111 poin.
Indonesia berada di peringkat keempat dengan skor 0,8, yang menunjukkan peningkatan signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Vietnam, Brunei Darussalam, dan Filipina memiliki skor yang hampir serupa, yaitu di kisaran 0,76 hingga 0,77.
Terakhir, negara-negara seperti Kamboja, Myanmar, Laos, dan Timor Leste menempati peringkat terbawah dengan skor di bawah 0,6. Secara keseluruhan, data ini mencerminkan perbedaan tingkat kesiapan dan prioritas di antara negara-negara ASEAN dalam pengembangan e-government.