Lihat Semua : infografis
Tetap Bugar Saat Nyetir Mudik
Dipublikasikan pada 5 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Siap Bangun Negara / Desain : Gemawan Dwi Putra / View : 1.614 |
Indonesiabaik.id - Keamanan dan kesehatan memiliki peran yang vital dalam menjaga keselamatan saat berkendara dan terhindar dari kecelakaan. Data Korlantas Polri menyebutkan bahwa rata-rata 1.000 kecelakaan terjadi setiap harinya. Penyebab utama kecelakaan adalah faktor human error, biasanya faktor kelelahan fisik saat mengemudi yang berakibat berkurang konsentrasi terhadap kondisi jalan.
Meski terkesan sepele namun mempersiapkan kesehatan fisik sebelum berkendara menjadi sangat penting untuk keselamatan berkendara. Berikut ini tips agar tubuh tetap bugar saat berkendara jauh, apalagi saat ini mau musim arus mudik Lebaran 2019. Berkendara jarak jauh membutuhkan kondisi tubuh yang fit agar tidak mudah lelah. Kurangnya istirahat dapat mempengaruhi konsentrasi saat berkendara. Faktor ketidaksiapan fisik bisa menjadi salah satu penyebab kecelakaan.
Untuk berkendara jarak jauh sebaiknya pengemudi menyiapkan cemilan berupa buah, sayuran, atau jus. Hindari makanan yang mengandung karbohidrat tinggi dan gas seperti nasi putih, pasta, sereal, dan roti. Kandungan karbohidrat yang tinggi adalah salah satu faktor pemicu rasa kantuk. Makanan yang kaya akan serat sangat disarankan bagi pengemudi karena makanan ini tidak membuat ngantuk. Contohnya adalah makanan yang mengandung kacang-kacangan, gandum, dan susu.
Siapkan air putih saat perjalanan agar tidak terjadi dehidrasi. Sebuah studi menyatakan pengemudi yang cukup terhidrasi akan lebih fokus dan lebih mahir dalam berkendara. Hindari minuman berkafein (kopi, soda dan teh), minuman dengan kadar gula tinggi, dan minuman berenergi. Jangan mengonsumsi minuman beralkohol saat mengemudi. Efek alkohol pada otak dapat menyebabkan seseorang lebih sulit memperkirakan, lambat bereaksi dan mengalami penurunan kemampuan visual.
-
Tag :
- infografis
- yang muda suka data
- rest area
- mudik 2019
- mudik lebaran
- mudik lebaran 2019
- lebaran 2019
- idul fitri 2019
- kementerian perhubungan
- arus mudik 2019
- pusat penelitian dan pengembangan transportasi jalan dan perkeretaapian
- survei potensi pemudik angkutan lebaran tahun 2019
- sistem satu arah mudik 2019
- puncak arus mudik 2019
- puncak arus balik 2019
- daftar tarif tol trans jawa
- tol trans jawa
- bpjt
- tips mudik
- tips nyetir jarak jauh